Meski tidak terlihat, jerawat di kepala bisa terasa sakit, gatal, dan mengganggu ketika Anda menyisir rambut. Terlebih jika jerawat terinfeksi dan menjadi parah, dapat menyebabkan kerontokan rambut, koreng, hingga kebotakan permanen. Kabar baiknya, ada perawatan mudah dan tepat untuk mengatasi serta mencegahnya. Simak selengkapnya dalam ulasan berikut ini!
Jerawat di kepala atau disebut juga folikulitis, terjadi ketika pori-pori atau folikel rambut tersumbat dan meradang akibat infeksi. Bakteri Propionibacterium acnes (P. acnes), Staphylococcus epidermidis, tungau, dan jamur adalah beberapa jenis organisme yang dapat menginfeksi kulit kepala dan menyebabkan peradangan, hingga menimbulkan jerawat di kulit kepala.
Jerawat di kepala biasanya muncul berupa benjolan-benjolan kecil merah, sebagian benjolan berisi nanah dan memiliki titik kuning atau putih pada bagian tengah. Benjolan tersebut terkadang pecah kemudian mengering dan membentuk koreng. Selain benjolan, rasa perih dan gatal juga kerap menyertai munculnya jerawat di kepala.
Faktor Penyebab Munculnya Jerawat di Kepala
Berikut beberapa kebiasaan yang menyebabkan pori-pori kulit kepala tersumbat, sehingga memicu timbulnya jerawat:
•Tidak menjaga kebersihan rambut dan kulit kepala, jarang dan malas mencuci rambut.
•Menunda-nunda keramas setelah berolahraga.
•Penggunaan produk sampo, minyak rambut, hairspray, dan produk rambut lainnya secara berlebihan.
•Memakai penutup kepala, seperti topi atau helm, terlalu lama.
•Mengenakan penutup kepala yang ketat atau dengan bahan yang menyebabkan keringat berlebih.
•Mandi berendam pada bath tub yang tidak bersih.
•Mencukur atau waxing.
Folikulitis ringan tidak memerlukan perawatan khusus dan bisa hilang dengan sendirinya. Namun, untuk membantu mempercepat pemulihan akibat jerawat di kepala, Anda bisa menerapkan cara-cara berikut ini:
•Cuci rambut dan kulit kepala dua kali sehari dengan air hangat dan sampo
•Pastikan produk sampo dan kondisioner yang digunakan tidak menyebabkan jerawat di kepala.
•Disarankan untuk menghindari pemakaian produk rambut seperti wax, sampo, pomade, minyak rambut, dan hairspray yang dapat menyumbat pori-pori kulit kepala (komedogenik).
•Hindari memencet jerawat di kepala dengan jari atau alat apa pun karena dapat menyebabkan infeksi yang lebih parah.
•Hindari iritasi di kulit kepala yang disebabkan oleh pisau cukur, pelurus dan pengeriting rambut, serta produk perawatan rambut berbahan kimia.
Untuk Informasi Lebih lanjut hubungi :
Klinik Kencana Asri Medika
Jl. A. Yani 150 Pekukuhan
Mojosari Mojokerto
Telp/SMS/WA : 082146523462
Silakan Kunjungi :
FB : @dokterspesialis kulit
@dermatologistskincare kencana
Blog : https://klinikkencanaasri.blogspot.co.id
https://dokterspesialiskulit.blogspot.com
https://kencanadermatologistskincare.blogspot.co.id
Silakan kunjungi Toko kami di Tokopedia https://www.tokopedia.com/kencanaclinic