Body peeling adalah variasi dari chemical peeling, yaitus suatu
treatment yang menggunakan bahan kimia sebagai bahan utama. Perbedaannya adalah
pada lokasi penggunaan yaitu pada kulit tubuh. Karena karakteristik kulit wajah
dan kulit tubuh berbeda, maka jenis bahan peeling yang digunakan tentu juga
berbeda. Prinsip yang digunakan adalah mempercepat regenerasi kulit sehingga
akan terbentuk kulit baru yang lebih halus dan cerah. Selain itu body peeling
juga dapat mengatasi kasus jerawat di luar wajah, misalnya pada punggung.
Apakah
manfaat dari body peeling ?
- Mencerahkan
dan menghaluskan kulit tubuh
- Menyamarkan
noda hitam seperti bekas luka, bekas jerawat atau bekas gigitan nyamuk
- Mengatasi
jerawat pada punggung
- Mengurangi
garis garis penuaan pada kulit tubuh
Apakah
body peeling aman?
Body peeling relatif aman karena kulit tubuh cenderung lebih
non sensitif dibanding dengan kulit wajah atau leher. Jika ditemukan adanya
luka pada kulit maka body peeling tidak boleh dilakukan pada daerah tersebut.
Efek samping yang mungkin terjadi antara lain iritasi, terutama jika adanya
trauma setelah dilakukan body peeling seperti gosokan atau garukaan.
Bagaimana
persiapan sebelum melakukan chemical peeling ?
Prinsipnya adalah bagian tubuh yang akan di peeling harus
dalam kondisi yang normal dan tidak sensitif. Pastikan tidak ada luka atau
iritasi pada daerah yang akan dilakukan body peeling, pastikan juga bagian
kulit tersebut tidak sensitif, hentikan pemakaian scrub atau body lotion yang
mengandung AHA / Glycolic Acid beberapa hari sebelum peeling serta hindari
paparan sinar matahari secara langsung sebelum peeling. Jika hal hal tersebut
telah dilakukan dengan baik, maka resiko terjadinya iritasi akan berkurang.
Apa
yang harus dilakukan setelah melakukan chemical peeling ?
- Hindari
paparan sinar matahari yang berlebihan secara langsung
- Gunakan
tabir surya dan pelembab secara rutin
- Stop
pemakaian produk lain seperti scrub dan lotion, tanyakan kepada dokter
kapan produk tersebut dapat dipakai kembali
- Jangan
menggosok atau menggaruk bagian tubuh yang di peeling
- Jika
terasa gatal atau perih cukup gunakan kompres dingin atau krim anti
iritasi
- Jangan
menarik kulit yang belum terkelupas sempurna karena justru akan timbul
bekas luka
- Bersihkan
sisa sisa kulit mati yang sudah terkelupas sempurna dengan milk cleanser
atau pelembab dan kapas
Haruskah
body peeling dilakukan berulang ulang ?
Pada dasarnya, body peeling adalah rangkaian treatment
sehingga harus dilakukan beberapa kali untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
Dokter akan menentukan berapa kali treatment tersebut akan dilakukan dan berapa
lama jarak antar treatment. Umumnya body peeling diulang setiap bulan sekali
sampai terjadi perbaikan. Untuk mempertahankan efek, dokter akan memberikan
produk penunjang seperti tabir surya atau
whitening lotion.
Untuk Informasi Lebih lanjut hubungi :
Klinik Kencana Asri Medika
Jl. A. Yani 150 Pekukuhan
Mojosari Mojokerto
Telp/SMS/WA : 082146523462
BBM : 2BA81A7A
Klinik Kencana Asri Medika
Jl. A. Yani 150 Pekukuhan
Mojosari Mojokerto
Telp/SMS/WA : 082146523462
BBM : 2BA81A7A